Instagram @Resepnyaendah
Bahan-bahan :
4 Ekor ikan ukuran sedang
Santan 250 cc (sesuai selera ya, kalau mau lebih berkuah bisa ditambahin lagi)
Bawang pre (bawang daun) , diiris
Lengkuas (digeprek)
Daun salam 4 lembar
Serai 2 batang (digeprek)
Tomat 1 buah (dipotong)
Cabai rawit utuh +-10 (Opsional, kalau mau pedas)
Bumbu Halus :
Bawang merah 5 butir
Bawang putih 5 butir
Cabai merah -Cabai rawit
Kemiri 3 butir
Merica 1/2 sdt
Jahe 1 cm
Baca juga : Resep Ayam Longan Asam Manis
Cara Membuat Pesmol Ikan :
- Siapkan ikan terlebih dahulu, taburi garam dan jeruk nipis.
- Goreng ikan setengah matang. Kemudian blender semua bumbu halus.
- Panaskan minyak, masukan serai dan daun salam. Setelah serai dan daun salam tercium harum, masukan semua bumbu halus, biarkan bumbu sampai matang (dilihat ketika minyak dan bumbu sudah memisah)
- Tambahkan santan + ikan yang sudah digoreng.
- Tambahkan garam dan sedikit gula.
- Biarkan bunbu meresap kedalam ikan, dan santan agak mengering.
- Tambahkan tomat, bawang daun dan cabai rawit utuh.
- Jika dikira sudah matang, pesmol ikan siap di nikmati.
Baca juga : Resep Ayam Bakar Madu
Komentar
Posting Komentar