GRILLED LOBSTER GARLIC BUTTER

Instagram @shamilachyar

Bahan Utama :
3ekor lobster uk sedang

Bahan Marinade :
10 siung bawang putih (cincang halus)
100gr butter ( me : elle vire)
4sdm chopped parsley
1 1/2 sdm chilli flakes (bisa diganti boncabe)
1 sdm lemon zest
Secukupnya garam dan lada hitam


Cara Membuat Grilled Lobster Garlic Butter :
  1. Matikan Lobster dengan cara membelah dibagian tengah kepalanya. Dari kepala bagian punggung ke arah mulutnya (lebih manusiawi dan sesuai ajaran Islam).
  2. Didihkan air hingga meluap, masukkan lobster hingga berubah warna, angkat, tiriskan.
  3. Siapkan wadah, masukkan bahan marinade (butter, baput, parsley, lemon zest, garam dan lada) aduk rata.
  4. Olesi daging Lobster dengan bahan marinade, olesi yang banyak biar makin nikmat, kulitnya tidak usah ya.
  5. Panaskan pan dengan sedikit minyak, bisa pake kuas/tisu, jangan kebanyakan minyak.
  6. Panggang lobster kurang lebih 2-3 menit, jangan kelamaan nanti dagingnya tidak juicy alias alot.
  7. Sajikan hangat dengan sambal atau nasi hangat.

Baca juga : NASI AYAM/KEPUI

Komentar